Apakah Anda pernah melihat pohon sukun? Sukun adalah salah satu jenis buah yang sering dimasak menjadi berbagai macam sajian. Salah satu hidangan yang paling populer adalah sukun goreng atau sukun rebus. Buah sukun memiliki karakter yang manis, lembut dan mengenyangkan. Tanaman sukun termasuk dalam golongan tanaman kluwih sehingga karakter pohon, batang, daun dan buahnya memang hampir mirip seperti kluwih. Namun ternyata sukun tidak hanya dimanfaatkan buahnya saja. Daun sukun yang berbentuk lembaran besar, sedang dan kecil juga bermanfaat untuk manusia. bentuk daun memiliki karakter garis yang tegas dengan warna hijau tua dan hijau muda.
Fakta Manfaat Daun Sukun Kering
Apakah daun sukun kering bisa bermanfaat? Daun sukun memiliki bentuk yang lebar dengan beberapa garis-garis ruas yang terlihat sangat jelas. Daun memiliki warna hijau yang sangat identik. Karakter daun memiliki bentuk seperti daun pohon kluwih. Beberapa jenis senyawa yang ditemukan pada daun sukun kering memang efektif untuk mengatasi beberapa jenis penyakit. Dalam sebuah penelitian ditemukan senyawa kuat daun sukun kering seperti zat anti inflamasi, riboflavin, asam hidrosianat, asetikolan dan juga tanin. Daun sukun kering juga mengandung zat anti oksidan tinggi dan beberapa jenis mineral lainya. Tapi ternyata pohon sukun tidak hanya dimanfaatkan bagian buahnya saja, sebab sudah terbukti lama daun sukun berkhasiat sebagai tanaman obat.
Dibawah ini adalah beberapa manfaat dari daun sukun kering:
1. Mengobati Penyakit Ginjal
Penyakit ginjal menjadi penyakit yang sangat menakutkan. Orang yang sudah menderita penyakit gagal ginjal harus mencuci darah secara rutin. Efek dari pengobatan ini memang tidak cukup baik untuk tubuh sehingga sering membuat penderita tidak ingin menjalani cuci darah. Namun, ternyata manfaat daun sukun kering bisa digunakan sebagai obat yang sangat manjur. Daun sukun memiliki senyawa khusus yang bisa mendorong efek diuretik. Penderita ginjal bisa memakai terapi ini selama beberapa bulan hingga benar-benar bisa sembuh.
2. Menurunkan Kadar Kolesterol
Kadar kolesterol didapatkan dari makanan yang banyak mengandung lemak jenuh dan jenis lemak trans. Jenis lemak ini bisa didapatkan dari berbagai macam daging yang mengandung lemak seperti lemak pada daging sapi, lemak pada kulit daging unggas dan minyak nabati seperti jenis minyak sawit. Kolesterol tidak akan bisa digunakan oleh tubuh dan akan menumpuk dalam darah. Efek jangka lamanya adalah bisa menyebabkan penyakit jantung dan serangan stroke.
Daun sukun ternyata bisa digunakan sebagai obat untuk menurunkan kadar kolesterol. Kolesterol akan keluar dari bagian darah dan menjadi sisa-sisa metabolisme yang akan keluar lewat air seni atau tinja.
3. Menurunkan Resiko Penyakit Jantung
Penyakit jantung bisa disebabkan oleh berbagai macam sebab seperti komplikasi dari stroke, diabetes atau gagal ginjal. Selain itu pola metabolisme tubuh yang buruk bisa menyebabkan pembentukan plak dalam pembuluh darah, pengerasan pembuluh darah dan berbagai kelainan jantung lainnya. Bagian yang paling mengerikan adalah serangan jantung yang bisa terjadi kapan saja. Untuk mengatasi dan menurunkan resiko penyakit jantung bisa menggunakan terapi air teh dari daun sukun.
Daun sukun membuat tekanan darah dan aliran darah pada pembuluh darah menjadi lebih baik. Efek dalam jangka lama bisa membuat jantung menjadi lebih sehat.
4. Menangkal Pembentukan Sel Kanker
Kanker bisa disebabkan oleh berbagai hal yang terjadi dalam tubuh manusia. Namun penyebab dasarnya adalah karena rusaknya sel-sel sehat dalam tubuh yang dilakukan oleh berbagai jenis zat radikal bebas. Akibatnya maka sel-sel yang sehat bermutasi dan bisa menyebabkan kanker. Sel kanker bisa muncul disemua jenis organ tubuh manusia dan bermetastasis ke bagian organ tubuh yang lain. Untuk menurunkan resiko kanker dan menyembuhkan kanker maka rebusan daun sukun kering bisa menjadi pengganti kemoterapi. Manfaat Antioksidan pada daun sukun kering sangat tinggi dan bisa mengatasi masalah kanker.
5. Mengobati Asam Urat
Asam urat bisa menyebabkan tubuh menjadi lemah. Bahkan pada tingkat lanjut bisa menyebabkan penderita mengalami radang sendi dan kelumpuhan. Penyakit ini disebabkan karena tingginya kadar asam dalam pembuluh darah. Penyakit ini sering terjadi pada orang tua atau lanjut usia dan disertai dengan beberapa keluhan lain seperti diabetes, stroke, atau hipertensi. Konsumsi teh dari daun sukun yang sudah dikeringkan secara efektif bisa menurunkan asam urat secara berkala. Daun sukun kering juga memiliki efek antiinflamsi sehingga sangat baik untuk menurunkan resiko peradangan pada sendi.
Selama terapi dengan daun sukun kering maka sangat disarankan untuk menghindari berbagai jenis sayuran hijau yang bisa menyebabkan tingginya kadar asam urat seperti kangkung, kacang panjang, bayam, sawi dan beberapa jenis makanan yang mengandung lemah hewan.
6. Mengobati Penyakit Liver
Liver atau hati memiliki fungsi untuk menampung semua racun dalam tubuh dan menetralkannya kembali. Hati yang sudah digunakan oleh tubuh untuk menetralisir bisa mengalami kelainan karena kondisi metabolisme tubuh yang buruk. Selain itu konsumsi alkohol dan rokok juga bisa meningkatkan resiko penyakit ini. Daun sukun kering yang sudah direbus dan dijadikan dalam bentuk teh bisa bermanfaat untuk mengatasi peradangan atau pembengkakan hati.
Beberapa jenis senyawa seperti asetilkolin sangat baik untuk melawan peradangan. Hindari rokok dan alkohol selama melakukan terapi ini.
7. Mengobati Alergi
Alergi sering menyebabkan tubuh mengalami gatal-gatal dari mulai tingkat rendah hingga parah. Alergi disebabkan karena tubuh tidak bisa membentuk hormon dan enzim yang membuat sistem anti alergen untuk tubuh. Akibatnya maka tubuh mengalami beberapa kegagalan sistem dalam membuat kekebalan pada zat tertentu. Konsumsi daun sukun kering sangat bermanfaat untuk mengatasi masalah alergi. Saat terapi sebaiknya juga menghindari berbagai pemicu alergi dan mulai mensimulasi tubuh ketika sudah mendapatkan efek dari pemakaian daun kering.
8. Mengobati Penyakit Pembesaran Limpa
Pembesaran limpa bisa disebabkan karena rusaknya sistem limpa dalam tubuh. Pemicunya sangat beragam namun yang paling sering adalah tubuh terlalu banyak menampung racun. Enzim dan hormon dalam tubuh mengalami kerusakan dan berbagai macam makanan yang buruk membuat limpa tidak bisa berfungsi dengan baik. Manfaat daun sukun kering memiliki fungsi sebagai anti racun dan untuk detoksifikasi atau mengeluarkan racun dalam tubuh. Daun sukun kering yang sudah dibuat menjadi teh akan efektif dalam menyembuhkan penyakit ini.
9. Mengobati Sakit Gigi
Sakit gigi yang disebabkan karena lubang pada gigi menjadi salah satu keluhan yang umum. Rasa sakit akan menyerang ketika ada banyak bakteri dan kuman yang menumpuk pada lubang gigi. Daun sukun kering bermanfaat sebagai anti racun yang akan membunuh semua kuman dan bakteri pada lubang gigi. Berkumur dengan teh dari rebusan daun sukun kering akan membuat efek menenangkan untuk rasa sakit dan membuat sakit gigi tidak sering kambuh.
10. Anti Pendarahan
Pada jaman dahulu rebusan daun singkong kering sering menjadi obat anti pendarahan. Kasus yang paling sering terjadi adalah untuk mengobati pendarahan pada ibu yang baru saja melahirkan. Hal ini disebabkan karena senyawa kimia dalam manfaat daun sukun kering bisa melancarkan sistem pembuluh darah dan menghentikan darah encer sehingga bisa menghentikan pendarahan. Minum tiga kali sehari bagi ibu yang mengalami pendarahan akan menghentikan pendarahan dan membuat kesehatan cepat pulih.
Tips Membuat Ramuan Daun Sukun Kering
Untuk membuat ramuan daun sukun kering, pastikan Anda memang memilih daun sukun segar yang masih menempel pada batang atau dahan. Jangan menggunakan daun sukun kering yang sudah jatuh ke tanah atau busuk. Berikut petunjuk singkat untuk membuat teh dari daun sukun kering :
- Pilih beberapa helai daun sukun yang sudah tua. Cirinya adalah karakter daun sukun yang tegas, garis-garis yang tegas dan warna hijau tua hingga kebiruan.
- Cuci daun sukun yang baru dipetik dengan air mengalir, jika kotor maka bersihkan dengan sikat. Pilih jenis daun yang tidak terluka atau berkerak.
- Potong halus daun sukun yang masih basah.
- Jemur di bawah sinar matahari. Perhatikan kebersihan tempat untuk menjemur dan jangan sampai kena air selama proses pengeringan.
- Rebus daun sukun yang sudah kering dan bila sudah tersisa setengahnya maka tambah air lagi hingga benar-benar berwarna coklat dan kental.
- Saring rebusan daun sukun kering dan gunakan untuk pengobatan beberapa jenis penyakit seperti yang sudah disebutkan.
- Tambahkan madu atau gula batu untuk menghilangkan efek pahit.